Senin, 17 November 2014

 Tugas ke-4 Softskill Mata Kuliah Ilmu Budaya Dasar

Jika Saya menjadi Menteri Pendidikan dan Budaya (Mendikbud) yang akan saya lakukan untuk lebih mengenalkan kebudayaan Indonesia kepada negara di dunia dengan cara memperkenalkan ciri khas yang dimiliki kebudayaan di Indonesia, mengadakan festival kebudayaan di Indonesia dan juga diberbagai negara lainnya minimal 2 tahun sekali , membuat peragaan busana dengan mengenakan pakaian batik asli buatan Indonesia, membuat Museum Batik. Semua jenis batik yang ada di Indonesia. Di luar negeri, banyak yang mengagumin batik buatan Indonesia. Mengenalkan ciri khas Tarian Tradisional Indonesia yang mana Indonesia memiliki banyak sekali Tarian Tradisional yang beragam dan Unik dari setiap adat, karena sangat beragam kita harus mengembangkan atau mengexplore ke negara lain, dengan cara itu akan lebih meningkatkan Tourist Asing yang datang ke Indonesia dan Tarian Indonesia dapat GO International. Dan kita harus bangga dengan kebudayaan yang kita miliki sekarang, karna banyak negara yang mengaku-ngaku bahwa budaya kita diambil alih oleh negara lain. Dan kita sebagai masyarakat harus melindungi budaya kita, minimal menggunakan produk dalam negeri.

Semua yang melakukan cara untuk mengenalkan kebudayaan ciri khas Indonesia di berbagai Negara dibutuhkan usaha dan peran serta dari masyarakat Indonesia. Pemerintah akan menghargai usaha mereka. Untuk itu, jika mereka yang telah berjasa dan berkontribusi dalam memperkenalkan kebudayaan ciri khas Indonesia, saya akan memberi hadiah dan penghargaan dan uang. Agar yang melestarikan budaya dan memperkenalkan budaya Indonesia itu hidup nya terjamin dan karna hal itu juga sebagai daya tarik agar semakin banyak juga yang memperkenalkan budaya Indonesia ke luar negri. Dan saya akan memberikan gaji yang cukup untuk para pekerja yang melestarikan budya Indonesia agar ketertarikan masyarakat untuk melestarikan budaya semakin tinggi.


Untuk membentuk perilaku masyarakat agar memiliki kesadaran dalam berbudaya tidaklah mudah. Saya sebagai Mendikbud, mempunyai cara agar masyarakat Indonesia bisa memiliki kesadaran dalam meningkatkan kebudayaan. Caranya dengan menanamkan sejak dini agar upaya yang dilakukan tidak berhenti dalam waktu yang singkat. Mengenakan pakaian batik pada hari tertentu minimal satu kali seminggu dan pada hari batik nasional untuk dilestarikan. Dan mengajarkan kepada siswa/i tentang pelajaran seni budaya.  Penyelenggaraan berbagai pentas budaya merupakan salah satu cara yang mampu untuk menumbukan kesadaran akan berbudaya. Pentas ini dapat berupa tari-tari daerah ataupun juga musik-musik daerah yang dilakukan dengan melibatkan kaum-kaum muda sebagai salah satu cara menghidupkan kembali budaya masing-masing daerah dengan melibatkan generasi muda sebagai generasi penerus. Seni budaya yang akan ditampilkan pun dapat berupa seni tradisional, modern, ataupun juga gabungan dari keduanya. Lalu bisa juga melalui Sosialisasi budaya melalui lembaga pendidikan. Dimasukkannya budaya lokal dalam kurikulum pendidikan sebagai muatan lokal merupakan langkah yang bijak untuk lebih menjaga eksistensi budaya lokal mengingat sekarang ini mulai banyaknya generasi muda yang mulai enggan untuk memperhatikan kebudayaannya yang sesungguhnya itu merupakan asset kekayaan yang sekiranya wajib dan harus untuk kita lestarikan.








Referensi:

http://refiputrihandayani.wordpress.com/author/refiputrihandayani/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar